Kegiatan Pelatihan Sholat Sempurna Bersanad oleh Dr. KH. M. Sholih Qosim, M.Sidiselenggarakan oleh UPT. PIK Universitas NU Sidoarjo Diikuti Oleh Dosen Fakultas Ekonomi Unusida
19 Agustus 2024 – Unit Pelaksana Teknis Pusat Islam dan Kebudayaan (UPT. PIK) Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo (UNUSIDA) sukses menggelar kegiatan Pelatihan Sholat Sempurna. Pelatihan ini dibawakan langsung oleh Dr. KH. M. Sholih Qosim, M.Si., Acara ini diadakan di Aula Universitas NU Sidoarjo dan diikuti oleh para dosen dari Fakultas Ekonomi UNUSIDA.
Pelatihan ini bertujuan untuk memperdalam pemahaman para dosen mengenai tata cara sholat yang sesuai dengan tuntunan syariat Islam, serta meningkatkan kualitas ibadah mereka dalam kehidupan sehari-hari. Selain memberikan teori, Dr. KH. M. Sholih Qosim juga memandu peserta dalam praktek langsung, memastikan bahwa setiap gerakan dan bacaan sholat dilakukan dengan benar dan khusyuk.
Pelatihan ini berlangsung dengan lancar dan penuh kekhidmatan. Para peserta tampak serius mengikuti setiap sesi, dan banyak di antara mereka yang mengaku mendapat banyak ilmu baru yang sangat bermanfaat. Diharapkan, kegiatan seperti ini dapat terus diselenggarakan secara rutin untuk memperkuat iman dan takwa seluruh civitas akademika UNUSIDA.